Kursus bahasa mandarin

MENGAPA HARUS BELAJAR BAHASA MANDARIN?

Kursus Bahasa Mandarin

Ada beberapa alasan yang meyebabkan Bahasa Mandarin penting untuk dipelajari, yang pertama karena Bahasa Mandarin adalah bahasa yang paling banyak digunakan di dunia setelah Bahasa Inggris, alasan kedua adalah karena sejarah dan kebudayaan Tiongkok yang kaya dan memiliki usia yang panjang sehingga banyak sekali karya seni, seperti novel, puisi, dan lain-lain yang dihasilkan. Untuk bisa memahaminya tentunya memerlukan pengetahuan Bahasa Mandarin yang baik.

Dengan memiliki pengetahuan Bahasa Mandarin, kita bisa memiliki akses untuk berkomunikasi dengan banyak orang, bisa menjalin persahabatan dengan teman yang memiliki perbedaan budaya, sehingga bisa memperoleh pengetahuan tentang kehidupan keluarga di sana. Selain itu yang tidak kalah penting, memiliki pengetahuan berbahasa Mandarin sangat menguntungkan untuk melakukan bisnis.

Seperti Mark Zuckenberg, CEO Facebook ini mengejutkan pendengar di seluruh dunia, terutama eksekutif bisnis penting di Tiongkok dengan kemampuan berbahasa Mandarin-nya.

KURSUS BAHASA MANDARIN

"Mandarin New Concept” adalah cara belajar yang kami gunakan untuk mempelajari Bahasa Mandarin yang telah menjadi “second language” di dunia. Metoda belajar kami adalah metoda belajar yang dinamis, interaktif, disesuaikan dengan kebutuhan individual maupun grup, dimana unsur pengenalan budaya dijadikan sebagai salah satu alat penunjang untuk mempermudah di dalam mempelajari dan memahami Bahasa Mandarin.

Kurikulum, buku dan referensi yang kami gunakan adalah kurikulum dan buku-buku standar yang digunakan oleh siswa asing untuk mempelajari Bahasa Mandarin di universitas di China dan diterbitkan oleh universitas terkemuka di China, dengan pengajar lulusan universitas dari China atau setara, dan telah mendapatkan sertifikasi sebagai pengajar Bahasa Mandarin Internasional, disertai pengalaman mengajar dan ketrampilan bahasa yang telah teruji.